Review Deepin 2014

Desktop Deepin 2014

Deepin (sebelumnya Linux Deepin, Hiweed GNU/Linux) distro Linux berbasis Ubuntu telah dirilis versi terbarunya Deepin 2014. Distro Linux asal China ini menggunakan Ubuntu 14.04 LTS sebagai induknya. Selain Ubuntu, Linux Mint, Zorin, dan Elementary OS, Deepin cocok bagi teman-teman yang baru mau menggunakan Linux. Selain desain interface-nya yang keren Deepin juga membuat aplikasi sendiri.

Deepin Desktop Environment menggunakan teknologi HTML5 (kayak DE BlankOn si Manokwari), Deepin Control Panel, Deepin Application Launcher, Deepin Store (toko aplikasi), Deepin Game (toko aplikasi game), Deepin Music, Deepin Movie, dan Deepin Screenshot, Deepin Terminal, dan Deepin Translator. Yang baru mau menginstall Deepin baca di Cara Install Deepin 2014.

Screenshot Deepin 2014
Control Panel tampil pada sebelah kanan setelah mengklik icon Control Center pada Dock atau mengarahkan mouse ke sebelah kanan bawah. Jika mouse diarahkan ke sebelah kiri bawah maka akan meminimize/restore window aplikasi mirip seperti fitur pada Elementary OS.

Control Panel

Control Panel menampilkan System Information

Control Panel – System Information

Deepin memilik tool untuk konfigurasi Boot Menu.
Lebih mudah Boot Menu tanpa harus mengedit source code boot.

Control Panel – Boot Menu

Apllication Launcher tampil pada saat tombol Super (Windows) ditekan atau dengan mengklik icon Launcher pada Dock.

Application Launcher – Favorites

Launcher menampilkan seluruh aplikasi setelah mengklik icon sebelah kanan atas Launcher
Untuk menambahkan icon aplikasi pada favorite klik kanan icon aplikasi lalu Add to favorites

Application Launcher – All Application
Application Store

Di Deepin bisa juga main game, sudah tersedia Games Store-nya

Game Store
Deepin Music
Deepin Movie

Fitur sederhana pada Deepin Movie tapi cukup membantu yaitu ketika layar dalam keadaan fullscreen pada bagian kanan atas ditampilkan jam dan titik-titik dibawahnya adalah timeline film. Kadang suka lupa waktu kalau nonton serial sampai beberapa episode 🙂

Deepin Movie – Fullscreen

Deepin Terminal mirip dengan Terminator dan bisa di full screen.

Deepin Terminal

Penggunaan processor dan memory, belum menjalankan aplikasi

System Monitor

Tertarik dengan fitur dan desainnya ? Langsung saja download di LinuxDeepin.com.

selamat mencoba 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *