Apa itu Ubuntu Pro dan Bagaimana Cara Mengaktifkannya?
Ubuntu Pro adalah layanan langganan keamanan dan pemeliharaan yang ditawarkan oleh Canonical, perusahaan di balik sistem operasi Ubuntu. Layanan ini memberikan jangkauan keamanan selama 10 tahun untuk sistem operasi dan lebih dari 23.000 aplikasi, termasuk aplikasi populer seperti Docker, WordPress, dan Node.js.
Ubuntu Pro dirancang untuk organisasi yang memerlukan keamanan dan kepatuhan jangka panjang untuk perangkat lunak mereka. Dengan Ubuntu Pro, perusahaan atau pengguna dapat memastikan bahwa perangkat lunak selalu terbaru dan aman.
Ubuntu Pro tersedia secara gratis untuk penggunaan pribadi hingga 5 PC. Member Ubuntu dapat menggunakannya secara gratis hingga 50 PC. Untuk penggunaan bisnis, langganan standar Ubuntu Pro memiliki biaya $25/tahun untuk workstation atau $500/tahun untuk server. Tersedia percobaan gratis selama 30 hari.
Mengaktifkan Ubuntu Pro
Membuat akun terlebih dahulu di Ubuntu.com.
Masuk ke dasbor Ubuntu Pro.
Copy Token Ubuntu Pro.
Lalu attach Ubuntu ke layanan Ubuntu Pro.
1 | sudo pro attach TOKEN |
Contoh hasilnya.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 | Enabling default service esm-apps Updating package lists Ubuntu Pro: ESM Apps enabled Enabling default service esm-infra Updating package lists Ubuntu Pro: ESM Infra enabled Enabling default service livepatch Installing canonical-livepatch snap Canonical livepatch enabled. This machine is now attached to 'Ubuntu Pro - free personal subscription' SERVICE ENTITLED STATUS DESCRIPTION esm-apps yes enabled Expanded Security Maintenance for Applications esm-infra yes enabled Expanded Security Maintenance for Infrastructure livepatch yes enabled Canonical Livepatch service realtime-kernel yes disabled Ubuntu kernel with PREEMPT_RT patches integrated NOTICES Operation in progress: pro attach Enable services with: pro enable <service> Account: saya@emailservice.com Subscription: Ubuntu Pro - free personal subscription |
Verifikasi ulang status layanan Ubuntu Pro.
1 | pro security-status |
Contoh hasilnya.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 | 2112 packages installed: 1714 packages from Ubuntu Main/Restricted repository 351 packages from Ubuntu Universe/Multiverse repository 43 packages from third parties 4 packages no longer available for download To get more information about the packages, run pro security-status --help for a list of available options. This machine is attached to an Ubuntu Pro subscription. Main/Restricted packages are receiving security updates from Ubuntu Pro with 'esm-infra' enabled until 2032. Universe/Multiverse packages are receiving security updates from Ubuntu Pro with 'esm-apps' enabled until 2032. You have received 20 security updates. |
Jika ingin menghentikan layanan Ubuntu Pro.
1 | sudo pro detach |
Selamat mencoba 🙂