Cara Mudah Install WordPress di cPanel

Cara Mudah Install WordPress di cPanel

Control panel web hosting dengan cPanel memiliki fitur Softaculous Apps Installer yang berfungsi sebagai tool untuk mempermudah dalam install CMS (Content Management System) seperti WordPress, Drupal, Joomla, dan masih banyak lagi.

Dengan Softaculous install WordPress lebih mudah dan cepat karena banyak tahapan yang tidak dilakukan. Kita tidak perlu lagi mendownload WordPress kemudian mengupload ke web hosting dan membuat database.

Install WordPress dengan Softaculous

  1. Login ke cPanel web hosting.
  2. Klik WordPress pada bagian Softaculous Apps Installer.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    cPanel – Softaculous
  3. Ditampilkan halaman Softaculous untuk WordPress, space yang tersedia dan yang dibutuhkan. Klik Install Now untuk memulai.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress
  4. Pilih versi WordPress, protocol HTTP atau HTTPS (HTTP pakai SSL), dan nama domain yang tersedia.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Software Setup
  5. Masukkan nama website (Site Name), keterangan website (Site Description).
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Site Settings
  6. Masukkan username, password, dan email untuk administrator WordPress.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Admin Account
  7. Pilih plugin tambahan yang ingin diinstall, tidak harus diinstall. Limit Login Attempts untuk membatasi login yang gagal dan Classic Editor untuk memakai editor versi lama.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Select Plugins
  8. Masukkan nama databasse, table prefix, pilihan metode upgrade, dan metode backup.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Advanced Options
  9. Pilih theme yang tersedia.
  10. Masukkan alamat email untuk mengirim informasi detail WordPress yang diinstall. Lalu klik Install.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Select Theme
  11. Proses install mulai berjalan.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Proses Install Berjalan
  12. Proses install telah selesai.
    Cara Mudah Install WordPress di cPanel
    Softaculous WordPress – Proses Install Selesai
  13. Akses nama domain yang digunakan untuk melihat hasilnya.

Selamat mencoba 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *