Local WordPress Development dengan DevKinsta
DevKinsta adalah local development suite untuk WordPress yang dapat menjadi alternatif dari XAMPP atau LAMP. DevKinsta dikembangkan oleh Kinsta, perusahaan penyedia WordPress hosting.
DevKinsta terdiri dari Nginx web server, MariaDB database, PHP, dan WordPress yang berjalan di atas Docker container. Selain itu disertai fitur e-mail inbox (MailHog) dan database manager (Adminer).
Bagi pengguna Kinsta, website WordPress yang sudah dibangun di local development dapat langsung di-upload (push) ke Kinsta hosting. Bisa juga sebaliknya, WordPress yang telah ada di Kinsta dapat di-download (pull) ke local development.
DevKinsta tersedia untuk Windows, macOs, dan Ubuntu.
Install DevKinsta di Ubuntu
1. Langkah pertama yang perlu dipersiapkan yaitu install Docker terlebih dahulu.
Baca tutorial cara install Docker di Ubuntu.
2. Download DevKinsta untuk Ubuntu di kinsta.com/devkinsta/download.
3. Install DevKinsta, diasumsikan file installer tersimpan di folder Downloads.
1 | sudo dpkg -i ~/Downloads/DevKinsta.deb |
4. Lalu jalankan DevKinsta. DevKinsta akan pull Docker image yang diperlukan, yaitu nginx, php-fpm, adminer, mailhog, dan mariadb.
Menampilkan Docker images.
1 | docker images |
Contoh hasil perintah di atas.
1 2 3 4 5 6 | REPOSITORY TAG IMAGE ID CREATED SIZE kinsta/devkinsta_nginx 0.1.3 599105581ab3 2 months ago 162MB kinsta/devkinsta_fpm 0.1.3 88be30cacb73 2 months ago 556MB kinsta/devkinsta_adminer 0.1.3 727365b26e0a 2 months ago 70.8MB kinsta/devkinsta_mailhog 0.1.3 baf9bf00c27d 4 months ago 392MB mariadb 10.5.5 41fa9265d4df 10 months ago 406MB |
Membuat Website
1. Klik New WordPress site.
2. Masukkan Site name, admin username, dan admin password.
3. Lalu klik Create site.
4. Akan diminta untuk memasukkan password akun Ubuntu.
5. Website WordPress siap digunakan.
Site host (Site URL) di http://site-name.local.
Site Path (Web Folder) di /home/user/DevKinsta/public/site-name.
Selamat mencoba 🙂